5 Soft Skill Paling Dicari Rekruter

Bismillah..

Karena kita harus bisa menunjukkan bahwa kita adalah kandidat yang tepat, maka kita harus bisa membuat diri kita terlihat “bold“, atau berkarakter beda dari yang lain..

Berikut soft skill yang paling dicari rekruter ya teman-teman.. Opini pribadi sih..

1 Kemampuan mengikuti arahan

Ini bisa terlihat dari hal yang simpel..
Contoh:
Pas awal apply.. arahannya, tulis subject email, misal: Nama_posisi_domisili.
Tapi tetap saja banyak yang gak sesuai.. banyak faktor sih yang membuat gak sesuai, tapi hal simpel ini bisa jadi indikator kemampuan mengikuti arahan loh..

2 Fleksibilitas dan Tangkas

Kalo istilah serkarang, Agile.. gesit, tangkas.. dan fleksibel..
Bisa terlihat dari cara menjawab saat interview, apakah kamu termasuk yang fleksibel, atau termasuk tipe yang kaku.. Termasuk yang gesit atau lamban.. Istilah orang Jawa klemat klemet.

3 Otentik

Cari ciri diri yang otentik, kamu banget, dan diperlukan untuk posisi tersebut..
Apply untuk posisi finance and accounting, tonjolkan sisi detail dan teliti..
Apply posisi marketing, tonjolkan cara mempengaruhi orang lain.. dll.

4 Honest.

Jujur saat menyampaikan kondisi diri, dalam menjawab interview, dll.. Jangan pernah berbohong dengan kondisi diri kita.

5 Cara mempresentasikan diri.

Ini perlu latihan ya teman-teman, bagaimana cara mempresentasikan dirimu supaya terlihat berbeda..

Misal:

  1. Menyebutkan achievement, prestasi.
  2. Menceritakan cara memecahkan masalah.
  3. Menceritakan saat menghadapi kesulitan.
  4. dll.

Se-simpel apa pun kemampuan kamu, jadikan kekuatan dirimu..

Tapi tidak perlu over selling juga yang mengakibatkan jadi tidak jujur..

Penulis : Anna Y. > https://www.linkedin.com/in/anna-y-6a73b8a6/


By the way, kalau perlu kursus untuk upgrade skill, bisa ke Coursera atau eTraining Indonesia. Keduanya memberi sertifikat yang recognized di dunia industri.


DAPATKAN SERTIFIKAT KOMPETENSI

Perbesar Peluang Karir dan Kerja

“Seseorang itu diterima kerja / dipromosikan karena skills, dan disukai atau tidak disukai lingkungan kerja karena attitude.”